TikTok sebagai media sosial kini memiliki fungsi lain sebagai salah satu platform digital marketing yang ideal bagi para pelaku bisnis. Saat ini media sosial memang menjadi alat pemasaran yang cukup efektif karena mampu menjangkau pasar yang lebih luas.
Aplikasi TikTok menjadi cukup populer belakangan ini. Salah satu keunggulan dari TikTok adalah kontennya yang dapat menarik perhatian dan memberi kesan lebih kuat pada suatu brand. TikTok juga disebut lebih efektif dalam mendukung perilaku berbelanja konsumen serta membangun relevansi.
Indonesia merupakan negara terbesar kedua sebagai pengguna TikTok dengan angka mencapai 99,1 juta pengguna aktif per bulan. Meski baru 5 tahun diluncurkan, TikTok menjadi aplikasi platform media sosial terpopuler dengan brand valuasi mencapai USD 59 miliar.
Dengan jumlah pengguna yang banyak, para pelaku bisnis dapat memanfaatkan platform ini sebagai media pemasaran. Saat ini bisnis online memang sedang naik daun. Dari membuka online shop hingga main game yang menghasilkan uang di fun88.
TikTok telah menyediakan sebuah layanan e-commerce bernama TikTok Shop Seller sebagai media untuk melakukan jual beli produk melalui aplikasi TikTok. TikTok Shop dianggap cukup efektif karena dapat menyatukan seller, konsumen, serta kreator sehingga mampu memperluas jangkauan pasar dari suatu bisnis. Mengingat pentingnya digital marketing bagi pertumbuhan bisnis, ini merupakan peluang yang bagus untuk memasarkan dan menjual produk melalui TikTok.
Jika Anda tertarik untuk mengembangkan bisnis melalui TikTok Shop, berikut adalah langkah-langkah untuk mendaftarkan akun TikTok Shop Seller.
- Buat Akun dan Login di Website Resmi TikTok Shop Seller
TikTok Shop untuk seller memiliki service yang berbeda dari aplikasi TikTok itu sendiri. Untuk membuat akun TikTok Shop Seller, langkah pertama adalah dengan mengunjungi website resmi TikTok Shop Seller Indonesia. Di sini Anda dapat menggunakan akun TikTok milik pribadi yang telah terdaftar atau membuat akun baru khusus untuk seller. - Mengisi Informasi Toko Online TikTok
Setelah membuat akun dan login, selanjutnya buka menu ‘Profil Penjual’ dan lengkapi informasi toko online Anda. Beberapa informasi yang perlu dilengkapi antara lain alamat yang lengkap dan benar, nomor telepon yang aktif, serta beberapa keterangan lain. Alamat ini juga berfungsi sebagai alamat penjemputan paket oleh kurir agar dapat mendatangi lokasi Anda dengan tepat. Jika alamat retur barang sama dengan alamat penjemputan, centang ‘set as return address’. - Verifikasi Dokumen
Agar produk yang Anda jual dapat ditampilkan di aplikasi, Anda perlu melakukan verifikasi dokumen terlebih dahulu. Dokumen yang diperlukan untuk bisnis perorangan yakni foto KTP atau passport. Sedangkan untuk bisnis korporasi, maka Anda perlu mencantumkan Nomor Induk Berusaha (NIB) sebagai identitas pelaku usaha.
Unggah dokumen yang dipersyaratkan sesuai jenis bisnis Anda, kemudian klik Submit. Dokumen Anda akan diverifikasi dalam waktu kurang lebih tujuh hari kerja. - Masukkan Data Rekening Bank
Setelah proses verifikasi selesai, langkah selanjutnya adalah menghubungkan rekening Bank Anda ke akun TikTok Shop Seller. Dari homepage, pilih Link Bank Account. Nantinya hasil dari penjualan di TikTok Shop akan masuk ke rekening tersebut. - Tambahkan Produk
Selanjutnya Anda dapat menambahkan produk yang Anda jual. Lengkapi informasi produk mulai dari nama, kategori, spesifikasi, foto produk, varian, harga, jumlah, serta informasi pengiriman. Data produk yang diisi harus lengkap agar mendapat persetujuan TikTok untuk dapat ditampilkan. TikTok juga perlu melakukan moderasi terlebih dahulu terhadap produk baru Anda sehingga akan butuh beberapa waktu sebelum produk Anda benar-benar terbit.
Setelah menyelesaikan semua tahapan, Anda dapat menikmati seluruh fitur yang tersedia di TikTok Shop. Salah satu fitur penting yang ada yakni TikTok Affiliate yang dapat membantu Anda melakukan promosi produk.