Kumpulan Soal Bahasa Indonesia SD, SMP, SMA dan Kuliah – Selamat Siang. Kali ini saya akan membagikan Kumpulan Soal Bahasa Indonesia. Ini merupakan arsip materi bahasa Indonesia ketika saya kuliah dulu di jurusan Pajak PKN STAN.
Meskipun Bahasa Indonesia terlihat gampang, namun jika tidak pernah belajar tentang teorinya, bisa hancur juga nilainya hehehe. Maka dari itu, saya ingin sharing beberapa materi waktu kuliah. Siapa tau dapat membantu kamu dalam belajar.
Soal ini sebenarnya juga terdapat pada pelajaran di SD, SMP dan SMA. Barangkali ada juga yang keluar di UN. Memang tidak semua tapi ada beberapa yang termasuk ke dalam materi yang saya bagikan. Silahkan dipilih-pilih,
Oke langsung saja, inilah Kumpulan Soal Bahasa Indonesia. Saya membahas Sub pokok tentang Protokol, Diskusi, Ceramah, MC, Pidato dan Presentasi
Kumpulan Soal Bahasa Indonesia SD, SMP, SMA dan Kuliah
- PROTOKOL
1.Keprotokolan di Indonesia diatur dalam sebuah undang-undang. Manakah di bawah ini undang-undang yang mengatur keprotokolan di Indonesia..
a.UU NO. 9 Tahun 2010
b.UU NO. 24 Tahun 2009
c.UU NO. 9 Tahun 2009
d.UU NO. 24 Tahun 2010
2.Dalam UU keprotokolan dikenal tiga tata aturan keprotokolan yaitu, kecuali:
a. Tata tempat, adalah pengaturan tempat bagi pejabat negara , pejabat pemerintahan,perwakilan negara asing dan/ organisasi internasional dalam acara kenegaraan atau acara resmi
b. Tata upacara, adalah aturan untuk melaksanakan upacara dalam acara kenegaraan atau acara resmi
c. Tata penghormatan, adalah aturan untuk melaksanakan pemberian hormat bagi pejabat negara, pejabat pemerintahan,perwakilan negara asing dan/ organisasi internasional dalam acara kenegaraan atau acara resmi
d. Tata acara, adalah peraturan tatanan acara dalam menyambut bagi pejabat negara, pejabat pemerintahan,perwakilan negara asing dan/ organisasi internasional dalam acara kenegaraan atau acara resmi
- Acara resmi adalah ……
a. Acara yang diatur dan dilaksanakan oleh pemerintah atau lembaga negara
b. Acara yang dihadiri oleh pejabat negara dan /atau pejabat pemrintah
c. Acara untuk melaksanakan tugas tertentu
d. Acara yang diatur dan dilaksanakan oleh pemerintah atau lembaga negara dalam melaksanakan tugas tertentu dan dihadiri oleh pejabat negara dan /atau pejabat pemerintah
4. Manakah yang bukan merupakan ciri – ciri dari seorang protokoler?
a. Menunjuk orang yang bertugas membawakan acara ketika acara sedang berlangsung
b. Merubah acara berdasarkan keadaan dan keputusan panitia
c. Seseorang yang mengatur jalannya acara ketika acara sedang dilaksanakan
d. Sebagai pengatur jalannya acara dan pengatur waktu jalannya acara
5. Berikut merupakan penggunaan protokol, kecuali dalam hal…
a. penerimaan tamu pemerintah
b. pertemuan resmi
c. penyambutan acara tidak resmi
d. kunjungan negara
6. Protokol memiliki beberapa aspek penting, salah satunya adalah aspek preseance yang berarti…
a. Penampilan seseorang yang bernuansa keprotokolan
b. Hubungan kerjasama seluruh anggota dalam pelaksanaan kegiatan
c. Tata cara sopan santun
d. Memberikan kelayakan kepada orang atau lambang, pengaturan tata tempat, pengaturan tata ruang
e. Menguasai berbagai keprotokolan
7. Secara etimologi istilah protokol dari bahasa Latin yaitu…
a. Protocol
b. Protocoll(um)
c. Protocole
d. Protocollon
e. Protocolle
8. Berikut merupakan tugas umum dari protokol, kecuali
a. Tata ruang
b. Tata tempat
c. Tata warkat
d. Tata busana
e. Tata acara
9. Salah satu aspek yang harus dimiliki oleh seorang protokoler yaitu,kecuali…
a. Leadership
b. Etiket
c. Politik
d. Bahasa
e. Regulation
10. Keprotokolan adalah ….
a. Serangkaian kegiatan yang berkaitan dengan aturan dalam acara kenegaraan atau acara resmi meliputi tata tempat, tata upacara, dan tata penghormatan sebagai bentuk penghormatan
b. Serangkaian kegiatan yang berkaitan dengan aturan dalam acara kenegaraan atau acara tidak resmi meliputi tata tempat, tata upacara, dan tata penghormatan sebagai bentuk penghormatan
c. Serangkaian kegiatan yang berkaitan dengan aturan dalam acara kenegaraan atau acara resmi meliputi tata ruang, tata upacara, dan tata penghormatan sebagai bentuk penghormatan
d. Serangkaian kegiatan yang berkaitan dengan aturan dalam acara kemasyarakatan atau acara resmi meliputi tata tempat, tata upacara, dan tata penghormatan sebagai bentuk penghormatan
11. Dibawah ini adalah sumber hukum protokol yang nonyuridis, kecuali ….
a. Adat istiadat
b. Kebijakan tokoh masyarakat
c. Asas timbal balik
d. Kaidah agama
12. Dalam aturan keprotokolan, presiden dan wakil presiden tidak diperkenankan berada dalam pesawat/kendaraan yang sama apabila bepergian dengan tujuan yang sama. Hal tersebut didasarkan pada pertimbangan ….
a. Penghormatan kepada kedua pihak pejabat tersebut
b. Perbedaan partai politik kedua pejabat tersebut
c. Keamanan kedua pejabat tersebut
d. Kemewahan fasilitas pejabat tinggi negara
13. Berikut ini merupakan jenis-jenis kegiatan protokol berdasarkan sifatnya, kecuali ….
a. Acara resmi kenegaraan
b. Acara resmi biasa
c. Acara biasa
d. Acara pelantikan presiden
- DISKUSI
- Apa saja tujuan dari diskusi?
Jawab :
- Untuk mempertemukan dan menyatukan pendapat, pola fikir dan persepsi dari para anggota kelompok dalam rangka pengambilan keputusan
- Untuk melatih keberanian mengeluarkan pendapat secara sistematis dan logis
- Belajar menerima dan menghargai pendapat orang lain
- Untuk mengubah sikap dan perilaku dan membentuk watak menjadi pribadi yang matang
- Mendapatkan informasi untuk menambah wawasan berpikir
- Terdapat beberapa metode dalam diskusi. Sebut dan jelaskan!
Jawab :
- Diskusi panel yaitu suatu diskusi yang diawali dengan beberapa pemrasaran kertas kerjanya
- Resource persons discussion, yaitu suatu diskusi dengan mendatangkan para ahli
- Committee report, yaitu kelompok diskusi dari suatu hasil pengumpulan data dan fakta yang dibentuk oleh suatu sidang diskusi
- Problem solving, yaitu suatu diskusi untuk mendapatkan jalan keluar dalam menanggulangi suatu masalah yang timbul
- Berikut persiapan sebelum diskusi, kecuali…
a. Persiapan bahan
b. Persiapan personal
c. Tangkas dalam memahami dan menangkap isi permasalahan
d. Persiapan ruangan
- Berikut peserta dalam diskusi, kecuali…
a. Pemimpin diskusi/moderator
b. Sekretaris/notulen
c. Pengawas
d. Penyaji
- Sebut dan jelaskan jenis peserta dalam diskusi dan cara menanganinya.
- Peserta diam
Bagi peserta pendiam, ketua harus dapat mendorong dalam bentuk pertanyaan atau wawancara ringan agar peserta pendiam tersebut timbul hasrat untuk berbicara. - Peserta yang banyak bicara
Untuk mengatasi peserta yang banyak bicara, mereka harus dibatasi dengan peraturan tata tertib diskusi. - Peserta sok tahu
Peserta sok tahu, dapat diatasi dengan cara mendesaknya untuk memberikan argumentasi secara terus-menerus sampai yang bersangkutan kehabisan akal.
- Suatu bentuk kegiatan bertukar pikiran secara teratur dan terarah dengan tujuan mendapatkan suatupengertian, kesepakatan, dan keputusan, bersama mengenai suatu masalah disebut …
a. kepanitiaan
b. diskusi
c. curhat
d. tanya jawab
e. telepati
- Merangkum keseluruhan hasil diskusi adalah tugas ….
a. Anggota
b. Pemakalah
c. Notulis
d. Moderator
e. Peserta
8. Dalam seminar, setelah pembukaan seminar dilanjutkan dengan ….
a. tanya jawab peserta dengan pemakalah
b. pembahasan hasil diskusi
c. pemberian usul dan saran dari peserta
d. pembacaan makalah
e. penjelasan maksud, tujuan, dan tema seminar
- Di bawah ini yang termasuk unsur materi dalam diskusi ialah…
a. moderator
b. penyaji
c. dana
d. topik permasalahan
e. perlengkapan
- Di bawah ini tugas moderator, kecuali
a. membuka diskusi
b. mempersiapkan materi diskusi
c. mengatur jalannya diskusi
d. memperkenal unsur-unsur diskusi yang lain
e. menyimpulkan hasil diskusi
- Yang dimaksud dengan diskusi adalah …
a. obrolan bersama
b. pembahasan masalah
c. kegiatan bertukar pikiran secara lisan
d. memperdebatkan sesuatu
e. tukar pikiran dengan rileks
- CERAMAH
- Berikut ini yang tidak termasuk ciri-ciri ceramah ialah
a. Mengangkat 1 tema
b. Adanya interaksi antara penceramah dengan pendengar
c. Penuh candaan yang menarik interaksi pendengar
d. Merupakan publik speaking satu arah
e. Adanya tanya jawab
- Salah satu prinsip asas penyampaian ceramah berikut ini yg benar adalah :
a. Gaya bahasa : suatu ucapan harus jelas dari segi pengenalan, isi, dan penutup
b. Gaya bahasa : istilah-istilah yang sukar dipahami lebih baik dihindari atau menjelaskannya dengan jelas
c. Pengumpulan : bahan yangg sudah dikumpulkan hendaklah disusun agar mudah diikuti audiens
d. Pengumpulan : bahan yang membentuk isi ceramah dapat diperoleh melalui membaca dan berdiskusi
e. Pengumpulan : seorang penceramah harus mahir dalam mengumpulkan materi dan menguasai isi ceramah
- Sebuah ceramah dapat dikatakan berhasil apabila….
a. Penceramah dapat membuat lelucon-lelucon yang memancing tawa pendengar.
b. Penceramah berusaha untuk tidak melakukan kesalahan-kesalahan dengan cara selalu melihat dan membaca catatan teks pidatonya.
c. Penceramah berusaha melengkapi uraiannya dengan ilutrasi yang disesuaikan dengan isi ceramah dan pemahaman pendengarnya.
d. Penceramah berjalan hilir mudik sambil membuat gerakan-gerakan untuk menarik perhatian pendengar.
4. Secara garis besar ceramah dibagi menjadi
a. Ceramah singkat dan ceramah panjang
b. Ceramah umum dan ceramah khusus
c. ceramah agama dan ceramah social
d. ceramah persuasive dan ceramah argumentative
e. semua jawaban benar
- berikut adalah hal yang kurang tepat dilakukan saat ceramah..
a. bergerak kesana kemari menuju auidens
b. memberi pertanyaan pada audiens
c. membuat candaan
d. berbicara dengan penuh semangat yang membara
e. membagikan suvenir kepada audiens
- Inti dari pengertian ceramah menurut KBBI adalah :
a. Pidato oleh seseorang di hadapan banyak pendengar, mengenai suatu hal, pengetahuan, dan sebagainya
b. penerangan (paham, pendapat, dan sebagainya) yang benar atau salah yang dikembangkan dengan tujuan meyakinkan orang agar menganut suatu aliran, sikap, atau arah tindakan tertentu
c. pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan kepada orang banyak
d. ajakan kepada seseorang dengan cara memberikan alasan dan prospek baik yang meyakinkannya
e. penyiaran agama dan pengembangannya di kalangan masyarakat; seruanuntuk memeluk, mempelajari, dan mengamalkan ajaran agama
- Berikut adalah perbedaan ceramah dan pidato, kecuali:
a. Ceramah memberi pencerahan sedangkan pidato mempengaruhi orang lain
b. Ceramah berlangsung dengan komunikasi satu arah sedangkan pidato berlangsung dengan komunikasi dua arah
c. Ceramah memberikan peringatan sedangkan pidato membuat orang lain senang dan terhibur
d. Ceramah member harapan dan solusi sedangkan pidato memberikan pemahaman dan informasi saja
e. Semua jawaban salah
- Dibawah ini yang merupakan komponen ceramah agama adalah:
a. Da’i, Mad’u, materi
b. Da’i, khotbah, Mad’u
c. Khotbah, materi, liqo’
d. Khotbah, materi, da’i
e. Materi, liqo’, khotbah
- Ceramah dan pidato merupakan salah satu contoh bahasa lisan. Terdapat beberapa persamaan antara pidato dan ceramah. Namun ada pula beberapa hal yang membuat ceramah menjadi sedikit berbeda dengan pidato. Beberapa perbedaan itu antara lain :
a. Ceramah merupakan kegiatan yang aktif-produktif sedangkan pidato merupakan kegiatan yang benar-benar pasif
b. Ceramah merupakan kegiatan yang pasif-reseptif sedangkan pidato merupakan kegiatan yang benar-benar pasif
c. Ceramah merupakan jenis berbicara satu arah sedangkan pidato merupakan jenis berbicara dua arah
d. Ceramah merupakan jenis berbicara tiga arah sedangkan pidato merupakan jenis berbicara dua arah
- Ceramah adalah public speaking yang tidak satu arah. Yang dimaksud dengan public speaking yang tidak satu arah adalah
a. Terjadi interaksi antara narasumber dan pendengar
b. Adanya tanya jawab antar sesama pendengar
c. Bebas berceramah tanpa disela oleh pendengar
d. Orang lain hanya berperan sebagai pendengar
- Dalam pengaplikasiannya ceramah biasanya dilakukan dalam kegiatan-kegiatan dibawah ini, kecuali :
a. Seminar yang merupakan contoh dari ceramah umum
b. Acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang merupakan contoh ceramah khusus
c. Sarasehan yang merupakan contoh ceramah umum
d. Acara kenegaraan yang merupakan contoh dari ceramah khusus
- Dalam menyampaikan ceramah yang baik, ada beberapa hal yang harus dipenuhi. Beberapa hal tersebut adalah
a) Menentukan topik ceramah
- Menatap audiensi secara terus-menerus
- Penguasaan materi
- Menguasai teknik ceramah yang memungkinkan dapat membangkitkan minat
b) Mampu memberikan ilustrasi yang sesuai denganbahan pembelajaran
- Tanggapilah respons audiensi dengan jawaban yang matang melalui diskusi panjang
- Menguasai teknik ceramah yang memungkinkan dapat membangkitkan minat
- Menatap audiensi secara terus-menerus
c) Merumuskan tujuan yang ingin dicapai
- Penguasaan materi
- Menjaga kontak mata secara terus-menerus dengan audiensi
- Menguasai teknik ceramah yang memungkinkan dapat membangkitkan minat
d) Menentukan topik ceramah
- Gunakan bahasa tingkat tinggi agar memperoleh penilaian yang tinggi dari audiensi
- Memahami dengan benar materi yang akan disampaikan
- Mempersiapkan alat bantu
13. Yang termasuk ciri-ciri ceramah adalah
a. Hanya dapat dilaksanakan pada waktu-waktu yang telah ditetapkan
b. Terdapat rukun dan syarat yang megatur dan tidak bersifat fleksibel
c. Terdapat mimbar yang mempermudah pandangan audiens
d. Dapat dilakukan dengan cara kreatif seperti memberikan lelucon-lelucon yang membangun
- MC
- Berikut tugas dari pembawa acara adalah
a. Memandu suatu rentetan acara secara teratur dan rapi, mulai dari pembukaan hingga penutupan.
b. Mengatur susunan suatu acara.
c. Protokoler adalah orang yang bertanggung jawab secara keseluruhan terhadap suatu acara .
d. Mencatat jalannya kegiatan acara mulai dari acara pembukaan pembahasan masalah dengan pengambilan peraturan serta penutupan.
- Perbedaan pembawa acara dan protokoler
a. | Pembawa acara adalah orang yang memandu acara secara umum terutama acara resmi. | Protokoler adalah orang yang bertanggung jawab secara keseluruhan terhadap suatu acara. |
b. | Pembawa acara bertugas untuk mengatur jalannya sebuah acara non formal. | Protokoler bertugas menjadi pendengar yang baik dan pengatur waktu yang baik dalam sebuah acara. |
c. | Pembawa acara tidak memperhatikan bahasa dan etika. | Protokoler memperhatikan bahasa dan etika. |
d. | Pembawa acara hanya membuka dan menutup sebuah acara. | Protokoler mengiringi dan mengawasi jalannya acara dari awal hingga akhir acara. |
- Anda adalah seorang pegawai yang diberikan tugas oleh kepala kantor untuk membawakan sebuah acara pada sebuah seminar resmi dengan tema “Amnesti Pajak”. Terdapat beberapa tamu penting seperti kepala Kantor Wilayah Surabaya dan KPP Gubeng. Kalimat pembuka yang tepat untuk membuka acara seminar tersebut adalah….
a. Pertama-tama, merilah kita panjatkan puji dan syukur atas kehadirat Tuhan yang maha Esa atas segala rahmat dan hidayahnya sehingga kita masih diberikan kesempatan untuk menghadiri seminar pada pagi hari ini.
b. Selamat pagi, bapak dan ibu yang sangat saya cintai. Semoga seminar pada pagi hari ini berjalan dengan lancar.
c. Terima kasih atas perhatian bapak dan ibu, semoga seminar dengan tema “Amnesti Pajak” pada pagi hari ini dapat bermanfaat bagi kita semua.
d. Pertama-tama, yang paling utama, dan yang paling harus diutamakan, marilah kita puja dan puji syukur atas kehadirat Tuhan yang Maha Esa sehingga kita dapat menghadiri acara seminar pada pagi hari yang sangat cerah ini.
- Hal-hal yang harus diperhatikan untuk menjadi pembawa acara, kecuali…..
a. Etika
b. Busana atau pakaian yang baik.
c. Penggunaan bahasa dengan intonasi yang jelas.
d. Memberikan keleluasaan waktu kepada audien.
5. Apa saja hambatan pembawa acara, kecuali…
a. ketidak ketepatan waktu
b. percaya diri
c. Tidak dapat membawa suasana audience yang sesuai
d. demam panggung
- Salah satu tugas MC dalam membawakan acara adalah sebagai berikut, kecuali…
a. Memastikan acara berjalan lancar
b. Ikut menata tata ruang acara
c. Mengumumkan acara atau susuan acara
d. Mengendalikan jalannya acara
- Apa yang di maksud master of ceremony?
a. Seseorang yang bertanggung jawab untuk menata atau mengatur acara dari pembukaan hingga penutupan.
b. Pengantar acara atau yang betanggung jawab atas jalannya acara mulai awal hingga akhir. Biasanya dalam membawakan acara menggunakan bahasa-bahasa ilmiah.
c. Pengatar acara atau yang betanggung jawab atas jalannya acara mulai awal hingga akhir. Biasanya dalam membawakan acara menggunakan bahasa-bahasa keren,gaul atau menghibur.
d. Seseorang yang bertanggung jawab untuk memandu atau membawakan acara dari pembukaan hingga penutupan lazimnya di sebuah acara yang bersifat formal atau resmi /non resmi.
- Kalimat yang baku untuk membuka acara adalah …….
a. Bapak-Bapak, Ibu-Ibu, serta hadirin sekalian yang kami hormati, marilah acara ini segera dimulai.
b. Bapak Kepala Sekolah serta para hadirin yang saya hormati, acara ini akan segera dimulai.
c. Marilah kita berdoa bersama-sama dalam rangka peresmian gedung ini.
d. Yang terhormat Bapak Walikota, Bapak Lurah, Bapak Kepala Sekolah, serta hadirin yang kami hormati, untuk memulai acara ini marilah kita membaca doa.
- Pada acara perpisahan kelas IX, sambutan-sambutan terdiri atas:
1) Sambutan guru
2) Sambutan kepala sekolah
3) Sambutan siswa
4) Sambutan ketua panitia
Susunan acara sambutan tersebut yang tepat ialah …
a. 1-3-4-2
b. 2-1-3-4
c. 4-3-1-2
d. 3-4-2-1
10. Kalimat penutup acara yang tepat dibawakan pembawa acara adalah….
a. Hadirin yang kami hormati, acara demi acara telah selesai marilah kita tutup.
b.Para hadirin marilah acara ini kita tutup bersama-sama.
c. Hadirin yang kami hormati marilah acara ini kita tutup dengan berdoa menurut agama dan kepercayaan kita masing-masing.
d. Hadirin yang kami hormati, selesailah acara pada siang hari ini, untuk mengakhiri kita tutup.
11. Kalimat pengantar berikut kurang tepat untuk dikatakan oleh seorang pembawa acara, kecuali …
a. Menginjak acara selanjutnya, mari kita saksikan penampilan tari tradisional yang akan dibawakan oleh ananda Putri Meliana.
b. Tibalah kita pada acara yang dinanti-nantikan yaitu acara prosesi wisudawan
c. Sambutan Kepala Sekolah, kepada yang terhomat Bapak Drs H Supriyono, Pd., M.Pd. ,kami persilahkan.
d. Untuk menyingkat waktu, marilah kita mulai acara ini
- Berikut hal hal yang wajib dihindari saat menjadi seorang MC (Master Of Ceremony), Kecuali…
a. Memberi Sapaan Kepada Pembawa Acara
b. Menggunakan Kata kata yang sama dalam setiap kalimat
c. Melakukan Kegiatan Tak terduga saat Acara berlangsung
d. Melakukan Kegiatan Sesuai dengan Susunan acara yang sudah disiapkan
- Cara-cara yang baik untuk menjadi pembawa acara seperti berikut ini, kecuali
a. Mencari informasi actual agar wawasan luas
b. Gunakan pilihan kata yang sesuai acara
c. Tampil dengan percaya diri
c. Membuat susunan acara pada saat akan dimulai
- Ada beberapa hal yang harus diperhatikan pembawa acara, kecuali..
a. Imajinasi
b. Artikulasi
c. Intonasi
d. Diksi
- Berikut ini yang bukan merupakan syarat yang harus dipenuhi untuk menjadi seorang MC (Master of Ceremony) adalah ….
a. Sense of humor
b. Etika berbicara yang baik dan benar
c. Kemapuan Manajemen waktu
d. Aksentuasi
PRESENTASI
- Di bawah ini adalah jenis presentasi yang benar, kecuali
a. Presentasi hafalan
b. Presentasi teks
c. Presentasi spontan
d. Presentasi bacaan
e. Presentasi dengan kartu
- Berikut beberapa tips untuk menjadikan presentasi memukau, kecuali …
a. Membuat cerita dibalik suatu presentasi
b. Membuat slide yang sederhana dan visual
c. Membuat tulisan yang sulit dipahami
d. Menuliskan semua hal tentang presentasi tersebut
- Berikut ini merupakan ciri utama dari presentasi yang baik yaitu
a. Materi yang dipresentasikan berkualitas
b. Tampil dengan meyakinkan
c. Penyampaian secara efektif
d. Jawaban a dan c benar
e. Jawaban a, b dan c benar
- Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pelaksanaan presentasi adalah sebagai berikut, kecuali..
a.menarik minat dan perhatian peserta
b. menjaga kefokusan pada presentasi yang disajikan
c. menjaga etika atau kode etik presentasi
d. terpaku pada slide sehingga tidak dapat menarik perhatian peserta
e. mengarahkan perhatian peserta
- Syarat-syarat presentasi sebagai berikut, kecuali
a. Menguasai materi dan bahasa dengan baik
b. Mempunyai keberanian
c. Menggunakan mimik wajah
d. Sanggup menampilkan gagasan secara lancar dan teratur
- Sebuah presentasi (apapun itu bentuknya), selalu memiliki 4 unsur. Unsur tersebut yaitu….
a. Pembicara, materi, audiens, perlengkapan
b. Pembawa acara, materi, audiens, perlengkapan
c. Pembicara, materi, penguasaanmateri, perlengkapan
e. Pembicara, audiens, persiapanmateri, perlengkapan
- Kemampuan berbicara merupakan salah satu tips yang dapat dilatih sebelum presentasi dilaksanakan. Apa yang dimaksud dengan kemampuan berbicara?
a. Kemampuan untuk dapat menjelaskan dan membuat audience memahami tentang presentasi yang disampaikan
b. Kemampuan untuk dapat menghafal kosa kata yang unik agar audience tertarik dengan presentasi yang disampaikan
c. Kemampuan untuk dapat berlatih berbicara di depan audience
d. Jawaban A dan B benar
e. Benar semua
- Dibawah ini bukan merupakan 3 model dari presentasi,kecuali….
a. Model persuasif
b. Model penyampaianinformasi
c. Model pembawa acara
d. Model pelatihan/training
- Berikut ini kelebihan presentasi dengan metode naskah (manusript) adalah, kecuali…
a. Penyampaian dilakukan secara sistematis atau
b. Kata yang keluar diungkapkan secara baik dan benar.
c. Tidak terjadi kesalahan dalam
d. Terlalu sibuk untuk membaca naskah sehingga audience merasa
- Ada beberapa hal yang perlu kita siakan agar presentasi berjalan lancar kecuali
a. Menguasai materi
b. Mengenali audience
c. Mengenali pembawa acara
d. Menyiapkan rencana pendukung
- Komponen penting dalam proses komunikasi antara lain dibawah ini, kecuali
a. Siapa (komunikator)
b. Mengatakan apa (pesan)
c. Hiburan (ice breaker)
d. Kepada siapa (penerima pesan atau audiens)
- Memberikan kesan mendalam untuk audiens dan tidak membiarkan presentasi hanya berakhir just info, mengajak audiens untuk action dan mengambil keputusan yang sesuai dengan keinginan komunikator sehingga goal dari presentasi benar-benar tercapai adalah hal yang harus disampaikan saat…
a. Pembukaan
b. Isi atau materi
c. Penutupan
d. Setelah presentasi
- Kesalahan-kesalahan yang umum terjadi pada saat presentasi adalah sebagai berikut, kecuali…
a. Tidak melakukan persiapan yang memadai
b. Terlalu banyak materi yang ingin disampaikan
c. Berpresentasi menggunakan slide yang praktis dan jelas
d. Tidak berlatih isi presentasi yang akan disajikan
- Dibawah ini adalah jenis-jenis dari presentasi, kecuali…
a. Presentasi Dadakan
b. Presentasi Tiruan
c. Presentasi Tanpa Text
d. Presentasi Naskah
- Berikut ini merupakan jenis-jenis presentasi, kecuali…
a. Presentasi teks
b. Presentasi hafalan
c. Presentasi spontan
d. Stand up comedy
- PIDATO
- Pidato yang dilakukan secaa spontan disebut dengan metode…..
a. Impromtu
b. membaca teks
c. menghafal
d. ekstemporan
2. Berdasarkan sifat dari isi pidato,pidato pertanggungjawaban adalah..
a. pidato singkat yang dibawakan oleh pembaca acara
b. pidato yang berisi suatu laporan pertanggungjawaban.
c. pidato yang berisi laporan suatu tugas atau kegiatan.
d. pidato yang dilakukan oleh orang yang berpengaruh untuk meresmikan sesuatu.
3. Fungsi dari intonasi pada saat pembacaan pidato adalah..
a. Mengubah struktur kalimat pidato.
b. Membedakan isi kalimat pidato yang penting.
c. Membedakan makna kalimat yang kita ucapkan.
d. Mengubah maksud kalimat pidato.
4. Kalimat pengantar yang tepat untuk mengawali pembacaan naskah pidato ialah …
a. Hadirin yang saya hormati, berikut ini saya sampaikan pidato Bapak …
b. Hadirin yang saya hormati, saya akan menyampaikan pidato yang ditulis oleh Bapak …
c. Hadirin yang saya hormati, izinkanlah saya menyampaikan pidato yang berjudul …
d. Hadirin yang saya hormati, untuk menghemat waktu, baiklah saya bacakan pidato ini.
- Berikut ini adalah hal-hal yang harus ada dalam naskah pidato:
1. Salam Penutup
2. Isi Pidato
3. Pembuka
4. Penutup
5. Salam Pembuka
Tata urutan yang baik dalam naskah pidato adalah….
a. 3-5-2-1-4
b. 5-3-2-4-1
c. 3-5-2-4-1
d. 5-3-2-1-4
- Terdapat beberapa metode pidato yang dikenal di masyarakat saat ini sebagaimana di bawah ini, kecuali….
a. Manuskrip (menggunakan naskah)
b. Reading (membaca teks)
c. Memoriter (menghapal)
d. Impromtu (serta merta)
- Berikut yang merupakan contoh pidato deskriptif adalah…
a. Cara belajar efektif
b. Pupuk buatan meningkatkan pendapatan petani
c. Suasana Taman Mini di Jakarta
d. Toleransi Beragama Kunci Persatuan Nasional
- Di bawah ini merupakan beberapa kelemahan metode impromtu, kecuali…
a. Mengakibatkan penyampaian yang tidak lancar
b. Menimbulkan kesimpulan yang mentah
c. Komunikasi pendengar akan berkurang karena pembicara tidak berbicara langsung pada mereka
d. Demam panggung
- Untuk dapat membawakan pidato dengan baik, maka diperlukan hal-hal di bawah ini, kecuali…
a. Mengucapkan maaf bila terdapat tutur kata yang kurang berkenan sebagai kata penutup
b. Menyisipkan humor secaraterus-menerus selama pidato
c. Mengenakan pakaian yang sesuai dan sopan
d. Menggunakan kata-kata yang sopan
- Ditinjau berdasarkan pada sifat dari isi pidato, pidato dapat dibedakan menjadi di bawah ini, kecuali…
a. Pidato sambutan
b. Pidato pengarahan
c. Pidato informatif
d. Pidato pertanggungjawaban
11. …. Selanjutnya pada kesempatan yang berbahagia ini, sebagai ketua kelas terpilih saya ingin mengajak teman-teman untuk menjaga kerukunan di antara kita. Dengan demikian, segala kegiatan-kegiatan belajar-mengajar dapat berjalan lancar.
Kalimat pembuka untuk mengawali isi pidato tersebut yang tepat adalah …
a. Pertama-tama saya sebagai ketua kelas merasa kagum karena bisa terpilih sebagai ketua kelas.
b. Pertama-tama saya sebagai ketua kelas menyampaikan kepada teman-teman bahwa kelas kita harus rapi.
c. Pertama-tama, saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan teman-teman kepada saya.
d. Pertama-tama saya mengucapkan terima kasih dan merasa bangga.
- Perhatikan!
SD bunda akan mengadakan pentas seni dalam rangka tutup tahun pelajaran. Acara itu rencananya dihadiri seluruh orang tua siswa dan beberapa pejabat pemerintah. Kepala sekolah akan memberikan sambutan. Sambutan itu isinya ucapan terima kasih atas kepercayaan masyarakat kepada sekolah dan permohonan restu dan dukungan untuk kemajuan SD Bunda di masa mendatang.
Kalimat penutup podato yang sesuai dengan bacaan di atas adalah …
a. Hadirin yang saya hormati marilah kita bersyukur karena kita sudah bisa menggelar acara yang luar biasa ini.
b. Demikian yang akan saya sampaikan kepada Bapak dan Ibu wali siswa serta para tamu undangan pagi ini.
c. Kemajuan sekolah ini tentu tidak lepas dari bantuan dan dukungan dari seluruh orang tua siswa dan masyarakat.
d. Demikian pengantar saya kali ini, mudah-mudahan hadirin bisa menikmati acara hingga usai nanti.
- ….Makanan berpengawet berpengaruh buruk pada kesehatan kita. Jika dikonsumsi terus menerus mengakibatkan kerusakan sistem pernapasan, kanker hati, kanker paru-paru, dan lain-lain.
Kalimat pembuka pidato di atas, yang tepat adalah …
a. Pada kesempatan ini, saya yakin kalian sering makan makanan berpengawet.
b. Pada kesempatan ini, saya akan bertanya tentang makanan berpengawet.
c. Pada kesempatan ini, saya akan menjelaskan bahaya makanan berpengawet.
d. Pada kesempatan ini, berpengawet. saya bermaksud mendata bahaya makanan
- Metode penyampaian pidato dengan tanpa adanya persiapan terlebih dahulu disebut dengan…
a. metode naskah
b. metode impromtu
c. metode ekstemporer
d. metode menghafal
- Manakah yang bukan merupakan kelemahan dari metode impromtu. . .
a. Kurang persiapan sehingga dapat melenceng dari tema
b. Materi tidak urut dan sistematis
c. Tidak bebas memandang/berinteraksi dengan audien
d. Materi tidak tersampaikan dengan baik
Baiklah, sekian Kumpulan Soal Bahasa Indonesia SD, SMP, SMA dan Kuliah. Semoga artikel ini membantu ya 🙂