Latihan Soal USM STIS 2017/2018 + Pembahasan Lengkap

Latihan Soal USM STIS 2018 + Pembahasan Lengkap – Permasalahan utama yang dialami banyak anak muda di zaman ini adalah pingin kuliah tapi biaya kuliah yang besar dan setelah dapat gelar S1 malah kesulitan cari kerja, bener gak guys? Tapi semua masalah itu bakal diatasi oleh Sekolah Tinggi Ilmu Statistik atau lebih akrab dikenal dengan sebutan STIS. Adik- adik udah tau gak STIS itu apa? Pasti banyak yang belum tau kan, okelah sekarang bakal aku jelasin STIS itu sebenernya apa sih.


Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS) yang semula bernama Akademi Ilmu Statistik (AIS) merupakan perguruan tinggi kedinasan program D-IV dan D-III, yang dikelola oleh Badan Pusat Statistik (BPS) sejak tahun 1958. STIS mengemban visi menjadi lembaga pendidikan tinggi kedinasan yang berfungsi untuk mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, khususnya di bidang statistika dan komputasi statistik dengan mendidik kader yang memiliki kemampuan akademik/profesional. Dengan demikian lulusan STIS merupakan tenaga yang mampu merencanakan dan melaksanakan penelitian, melakukan analisis di bidang sosial-ekonomi serta merencanakan dan mengembangkan sistem informasi.

Latihan Soal USM STIS 2018

STIS menyelenggarakan program Diploma Empat (D4) dan Diploma Tiga (D3) yang diterapkan dengan sistem paket yang dinyatakan dalam Satuan Kredit Semester (SKS). Program D4 ditempuh selama 4 tahun dan program D3 ditempuh dalam waktu 3 tahun. Untuk program D4 terdapat 2 program studi, yaitu Statistika dan Komputasi Statistik, di mana program studi Statistika terbagi menjadi 2 bidang peminatan, yaitu Statistika Ekonomi dan Statistika Sosial Kependudukan. Lulusan program D3 STIS akan mendapatkan gelar Ahli Madya Statistik sedangkan lulusan program D4 akan mendapatkan gelar Sarjana Terapan Statistik.

Terdapat 2 (dua) jenis status kemahasiswaan di STIS, yaitu Mahasiswa Ikatan Dinas (ID) dan Mahasiswa Tugas Belajar (TB).

  1. Mahasiswa Ikatan Dinas (ID) merupakan lulusan SMA/MA jurusan IPA (untuk program D4) dan lulusan SMA/MA jurusan IPA/IPS (untuk program D3) yang memenuhi syarat-syarat tertentu dan direkrut melalui seleksi penerimaan mahasiswa baru (PMB) STIS yang diadakan setiap tahun. Mahasiswa ID memiliki hak dan kewajiban yang dituangkan dalam bentuk Surat Perjanjian Ikatan Dinas dengan Negara yang dalam hal ini diwakili oleh STIS/BPS. Dalam Surat Perjanjian Ikatan Dinas antara lain disebutkan bahwa selama masa pendidikan, mahasiswa tidak dikenakan biaya pendidikan dan mahasiswa mendapat tunjangan ikatan dinas (uang saku) sesuai dengan peraturan yang berlaku, serta setelah lulus dari STIS mahasiswa Ikatan Dinas akan diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) golongan III/a untuk selanjutnya ditempatkan di unit kerja BPS di seluruh Indonesia sampai dengan tingkat kabupaten/kota dan tidak diperbolehkan keluar dari BPS selama 2 (dua) kali masa pendidikan secara berturut-turut.
  2. Mahasiswa Tugas Belajar (TB)merupakan pegawai BPS, Kementerian, BUMN/BUMD, TNI/POLRI, dan Badan-Badan Pemerintah lainnya atau swasta serta mahasiswa asing yang ditugaskan oleh instansi atau negaranya untuk menimba ilmu statistika/komputasi statistik di STIS dan memenuhi syarat-syarat tertentu. Biaya pendidikan ditanggung oleh instansi yang memberi tugas.

Nah gimana adik-adik? Pasti udah pengen banget ya masuk STIS setelah dengar penjelasanku tadi. Btw aku masuk STIS tahun 2014, waktu dulu itu sainganku sekitar 26 ribu orang seluruh Indonesia dan beruntung aku adalah salah satu dari 500 orang yang beruntung lulus STIS pada waktu itu. Setelah masuk STIS itu emang enak sih ya, cuman untuk lulus USM nya itu yang susah karena harus ngalahin puluhan ribu orang. Mungkin cara yang paling tepat buat lulus STIS itu adalah berusaha berlatih soal-soal USM STIS tahun-tahun sebelumnya, karena semakin banyak kita berlatih maka kita akan semakin terbiasa dalam menghadapi soal USM STIS pada saat seleksi nantinya. Maka dari itu sekarang aku bakal kasi deh Latihan Soal USM STIS 2018 Matematika dan pembahasan soal Matematika USM STIS tahun 2017, sekalian buat bayangan adik-adik soal USM STIS tu kayak gmana sih. Waktu saya tes STIS dulu soal nya terdiri dari 3 bagian yaitu Matematika, Bahasa Inggris dan Pengetahuan Umum tapi sekarang hanya terdiri dari Matematika dan Bahasa Inggris saja.


[latexpage]

Latihan Soal USM STIS 2018 Bagian Matematika

1. Jika $\frac{x}{y} =\frac{3}{2} $ dan $\frac{z}{y} =\frac{4}{5} $, maka $\frac{x}{z} $ adalah …

A. $\frac{8}{15} $

B. $\frac{6}{8} $

C. $\frac{5}{6} $

D. $\frac{6}{5} $

E. $\frac{15}{8} $

2. $(\frac{1}{8})^{-\frac{1}{2} }$ +$(\frac{1}{27})^{-\frac{1}{3} }$ +$(\frac{1}{256})^{-\frac{1}{4} }$ =…
A. $7+3\sqrt{2} $

B. $7+2\sqrt{2} $

C. $5+3\sqrt{2} $

D. $5+2\sqrt{2} $

E. $2+3\sqrt{2} $

3. Diketahui pecahan $\frac{x}{y} $. Jika x dikurangi 1 dan y ditambah 4, maka hasilnya adalah $\frac{1}{6} $. Jika x ditambah 1 dan y ditambah 3, maka hasilnya adalah …

A. $\frac{1}{5} $

B. $\frac{1}{3} $

C. $\frac{2}{5} $

D. $\frac{1}{2} $

E. $\frac{3}{5} $

4. Penyelesaian pertidaksamaan $\left|2x+4\right|\ge \left|x+5\right|$ adalah …

A. $x\le -3$ atau $x\ge 1$

B. $-3\le x\le 1$

C. $x\le -1$ atau $x\ge 3$

D. $-1\le x\le 3$

E. $x\ge -3$

5. Jika $f’\left(x\right)$ turunan pertama fungsi $f\left(x\right)=3x^{2} \left(1-2x\right)^{5} $, maka $f’\left(1\right)$ adalah …

A. 36

B. 30

C. 9

D. -24

E. -36

6. Diketahui $f(x)=\sqrt{2x-1} $. Jika $f’\left(a\right)=f”\left(a\right)$, maka nilai a adalah …

A. -1

B. $-\frac{1}{2} $

C. 0

D. $\frac{1}{2} $

E. 1

7. Jika $f(x)=2x^{2} +3x+5$, maka pernyataan yang benar adalah …

A. grafik $f'(x)$ sejajar sumbu x

B. grafik $f'(x)$ naik

C. grafik $f'(x)$ turun

D. grafik $f”(x)$ naik

E. grafik $f”(x)$ turun

8. Luas lingkaran dengan persamaan grafik $x^{2} +y^{2} +4x-6y-12=0$ adalah …

A. $5\pi $

B. $9\pi $

C. $12\pi $

D. $16\pi $

E. $25\pi $

9. Persamaan dari grafik di samping adalah …

Latihan Soal USM STIS 2018

A. $y=x^{2} -2x+2$

B. $y=x^{2} +2x+1$

C. $y=x^{2} -2x+1$

D. $y=x^{2} -2x$

E. $y=x^{2} +2x$

Latihan soal USM STIS 2018

10. Jika $8^{m} =27$, maka $2(4^{m} )-2(2^{m)} =…$

A. 6

B. 8

C. 12

D. 16

E. 21

\[11. \frac{\left({}^{5} \log 10\right)^{2} -\left({}^{5} \log 2\right)^{2} }{{}^{5} \log \sqrt{20} } =…\]
A. $\frac{1}{2} $

B. 1

C. 2

D. 4

E. 5

12. Jika penyelesaian dari persamaan $2^{x^{2} +5x+11} =32^{2x+1} $ adalah A dan B, maka A+B= …

A. -7

B. -5

C. -1

D. 5

E. 7

13. Jika diketahui ${}^{a} \log 81-2{}^{a} \log 27+{}^{a} \log 27+{}^{a} \log 243$ =6, maka nilai a adalah …

A. 2

B. 3

C. 4

D. 5

E. 6

14. Bilangan bulat terdekat yang tidak lebih besar dari nilai pecahan berikut adalah …
\[\frac{1}{\frac{1}{72} +\frac{1}{73} +\frac{1}{74} +\frac{1}{75} +\frac{1}{76} +\frac{1}{77} } \]

A. 11

B. 12

C. 13

D. 14

E. 15

15. Nilai x yang memenuhi persamaan $\left(\sqrt[{3}]{4} \right)^{x} =2^{x^{2} } \left(\sqrt[{3}]{2} \right)^{-8} $ adalah …

A. $\frac{2}{3} $

B. $\frac{3}{4} $

C. $\frac{4}{3} $

D. $-\frac{4}{3} $

E. -2

16. Diketahui perbandingan jumlah penduduk perempuan dan laki-laki di desa A dan desa B masing-masing adalah 6:5 dan 4:3. Jika diketahui jumlah penduduk laki-laki di desa A sebanyak 100 jiwa, dan jumlah penduduk perempuan di desa B sebanyak 80 jiwa, maka jumlah penduduk desa A dan desa B adalah …

A. 160

B. 180

C. 190

D. 360

E. 380
\[17. \sqrt{3-\sqrt{5} } +\sqrt{3+\sqrt{5} } =…\]
A. $2\sqrt{3} $

B. $\sqrt{10} $

C. $2\sqrt{2} $

D. $\sqrt{11} $

E. $2+\sqrt{2} $

18. Jika $P=\left[\begin{array}{cc} {-1} & {0} \\ {0} & {-1} \end{array}\right]$ dan $I=\left[\begin{array}{cc} {1} & {0} \\ {0} & {1} \end{array}\right]$, maka $-P^{4} +2P^{3} -3P^{2} +4I=…$

A. P

B. 2P

C. 3P

D. I

E. 2I

19. Persegi ABCD memiliki panjang sisi 1 dm, dengan panjang AE = CF. jika luas segitiga DEF $\frac{7}{16} $dm${}^{2}$, maka panjang DE adalah … dm.

Latihan Soal USM STIS 2018

A. $\frac{1}{4} \sqrt{2} $

B. $\frac{1}{2} \sqrt{2} $

C. $\frac{3}{4} \sqrt{2} $

D. $\frac{1}{3} \sqrt{2} $

E. $\frac{2}{3} \sqrt{2} $

Latihan soal USM STIS 2018 dan Pembahasan

20. Diketahui ruang contoh S serta kejadian A, B, dan C berikut:

S = $\{$mobil, bis, kereta api, sepeda, perahu, pesawat terbang, sepeda motor$\}$

A = $\{$bis, kereta api, pesawat terbang$\}$

B = $\{$kereta api, mobil, perahu$\}$

C = $\{$sepeda$\}$

Himpunan $\left(A^{C} \bigcup B\right)\bigcap \left(A^{C} \bigcap C^{C} \right)$ adalah …

A. $\{$sepeda motor, mobil, perahu, kereta api$\}$

B. $\{$kereta api, mobil, perahu$\}$

C. $\{$sepeda motor, mobil, perahu$\}$

D. $\{$mobil, perahu$\}$

E. $\{$sepeda motor$\}$

21. Suatu persegi panjang memiliki perbandingan panjang dan lebar 5 : 4. Jika panjangnya ditambah 20%, sementara lebarnya dikurangi 20%, maka luas persegi panjang adalah …

A. tetap

B. bertambah 40%

C. berkurang 40%

D. bertambah 4%

E. berkurang 4%

22. Diketahui matriks
\[A=[\begin{array}{cc} {2} & {0} \\ {1} & {1} \end{array}]\]

\[B=\left[\begin{array}{cc} {1} & {2} \\ {1} & {1} \end{array}\right]\]

\[C=\left[\begin{array}{cc} {2} & {4} \\ {2x} & {x+2y} \end{array}\right]\]
Jika AB = C, maka x — y = …

A. 0

B. 1

C. 2

D. 3

E. 4

23. Jika diketahui persamaan $3+\frac{1}{x+\frac{1}{y+\frac{1}{z} } } =\frac{65}{18} $, maka nilai xyz adalah …

A. $\frac{17}{11} $

B. $\frac{17}{15} $

C. $\frac{4}{7} $

D. $\frac{7}{4} $

E. $\frac{11}{17} $


A. $5\frac{2}{6} $

B. $5\frac{3}{6} $

C. $5\frac{5}{6} $

D. $6\frac{3}{6} $

E. $6\frac{5}{6} $

25. Dalam suatu seminar 40% pesertanya adalah laki-laki. Dari seluruh peserta perempuan 16 orang diantaranya tidak mengenakan batik, dan $\frac{2}{3} $ peserta perempuan mengenakan batik. Jumlah peserta seminar seluruhnya adalah …

A. 32 orang

B. 48 orang

C. 64 orang

D. 80 orang

E. 100 orang

26. Jika $f\left(\frac{1}{x} \right)=\frac{3x-1}{3x+1} $, maka nilai a yang memenuhi $f\left(1-a\right)=1$ adalah …

A. -2

B. -1

C. 0

D. 1

E. 2

27. Nilai maksimum dari z = 3x + 5y yang memenuhi syarat $x+2y\le 10$, $x+y\le 6$, $x\ge 0$ dan $y\ge 0$ adalah …

A. 16

B. 25

C. 26

D. 30

E. 35

 

28. Jika

Latihan Soal USM STIS 2018

maka daerah hasil untuk $\left(f+g\right)\left(x\right)$ adalah …

A. $\left(-\infty ,0\right]$

B. $\left(-\infty ,0\right]\bigcup \left[1,+\infty \right)$

C. $\left(-\infty ,0\right]\bigcup \left(1,2\right)$

D. $\left[0,+\infty \right)$

E. $\left(-\infty ,0\right]\bigcup \left(1,+\infty \right)$

29. Putri berbelanja di Koperasi Mahasiswa (Kopma). Ia membeli 4 buku tulis dan 3 buah pensil dengan harga Rp55.000,-. Nurul jugaberbelanja 2 buah buku tulis dan 4 buah pensil di Kopma dengan harga Rp40.000,-. Jika Nash memiliki uang Rp100.000,- untuk membeli 3 buah buku tulis dan 3 buah pensil di tempat yang sama, maka uang kembalian yang diterima Nash adalah …

A. Rp40.000,-

B. Rp45.000,-

C. Rp50.000,-

D. Rp55.000,-

E. Rp60.000,-

Latihan soal USM STIS

30. Seorang penjahit memiliki 30 m kain yang dapat dibuat baju atau celana. Sebuah celana memerlukan 1,5 m kain dan sebuah baju memerlukan 1m kain. Penjahit tersebut hanya mampu menjahit celana masksimum 10 potong. Jika keuntungan penjualan sebuah celana dan baju masing-masing Rp9.000,- dan Rp7500,-, maka keuntungan maksimum yang dapat diperoleh penjahit tersebut adalah …

A. Rp90.000,-

B. Rp165.000,-

C. Rp202.500,-

D. Rp225.000,-

E. Rp240.000,-

31. Terdapat 4 jenis barang dengan harga terendah Rp120.000,- dan harga tertinggi Rp400,000,-. Rata-rata harga keempat barang tersebut yang mungkin adalah …

A. Rp350.000,-

B. Rp335.000,-

C. Rp325.500,-

D. Rp185.000,-

E. Rp180.000,-

\[32. \mathop{\lim }\limits_{x\to \infty } (2+\frac{2}{2+\frac{2}{2+\frac{2}{x} } } )=…\]
A. $\frac{3}{8} $

B. $2$

C. $\frac{8}{3} $

D. 3

E. $\infty $

\[33. \mathop{\lim }\limits_{x\to 0} \frac{\sqrt{1-x} -1}{1-\sqrt[{3}]{1-x} } =…\]
A. $\frac{3}{2} $

B. $\frac{2}{3} $

C. $0$

D. $-\frac{2}{3} $

E. $-\frac{3}{2} $
\[34. \mathop{\lim }\limits_{x\to 2} \frac{\left(x^{2} -5x-6\right)\sin 2\left(x-2\right)}{\left(x^{2} -x-2\right)} =…\]
A. -8

B. -5

C. -2

D. $\frac{3}{4} $

E. 5

35. Jika $\int _{1`}^{2}\left(1-2f\left(x\right)\right)dx=5 $ dan $\int _{2`}^{4}\left(f\left(x\right)-\frac{x}{2} \right)dx=6 $, maka $\int _{1`}^{4}\left(f\left(x\right)+1\right)dx=… $

A. 9

B. 10

C. 11

D. 12

E. 14

36. Umur Anto 4 tahun lebih tua dari Budi. Pada saat ini umur Budi dua kali lipat umur Cici. Tiga tahun yang lalu umur Cici setengah dari umur Desi. Dua tahun lagi Budi dan Desi akan manikah, dan pada saat itu umur Anto 30 tahun. Selisih umur Desi dan umur Budi pada saat menikah nanti adalah …

A. Budi empat tahun lebih tua dari Desi

B. Budi dua tahun lebih tua dari Desi

C. Budi dan Desi usianya sama saat menikah

D. Desi lima tahun lebih muda dari Budi

E. Desi tiga tahun lebih muda dari Budi

37. Berat badan Agung dua kali berat badan Beta. Berat badan Beta 60% dari berat badan Cici. Deri mempunyai berat badan 50% dari berat badan Edi. Berat badan Edi 190% dari berat badan Agung. Yang mempunyai berat badan paling ringan adalah …

A. Agung

B. Beta

C. Cici

D. Deri

E. Edi

38. Nilai dari $\mathop{\lim }\limits_{n\to \infty } \left(1-\frac{1}{2^{2} } \right)\left(1-\frac{1}{3^{2} } \right)\left(1-\frac{1}{4^{2} } \right)…..\left(1-\frac{1}{n^{2} } \right)$ adalah …

A. $\infty $

B. $2$

C. $1$

D. $\frac{1}{2} $

E. $\frac{1}{4} $

Latihan soal USM STIS Matematika

\[39. \int 7x\left(3-x\right) ^{5} dx=…\]
A. $\frac{1}{6} x\left(3-x\right)^{6} +\frac{1}{42} \left(3-x\right)^{7} +c$

B. $-\frac{1}{6} x\left(3-x\right)^{6} -\frac{1}{42} \left(3-x\right)^{7} +c$

C. $-\frac{7}{6} x\left(3-x\right)^{6} +\frac{1}{6} \left(3-x\right)^{7} +c$

D. $\frac{7}{6} x\left(3-x\right)^{6} -\frac{1}{6} \left(3-x\right)^{7} +c$

E. $-\frac{7}{6} x\left(3-x\right)^{6} -\frac{1}{6} \left(3-x\right)^{7} +c$

\[40. \int \left(2x-4\right)\sqrt[{3}]{\left(6+4x-x^{2} \right)^{5} } dx=…\]
A. $\frac{3}{8} \left(x^{2} -4x\right)\left(6x+2x^{2} -\frac{1}{3} x^{3} \right)+c$

B. $-\frac{3}{8} \left(x^{2} -4x\right)\left(6x+2x^{2} -\frac{1}{3} x^{3} \right)+c$

C. $\frac{3}{8} \left(6+4x-x^{2} \right)^{{\raise0.7ex\hbox{$ 8 $}\!\mathord{\left/{\vphantom{8 3}}\right.\kern-\nulldelimiterspace}\!\lower0.7ex\hbox{$ 3 $}} } +c$

D. $-\frac{3}{8} \left(6+4x-x^{2} \right)^{{\raise0.7ex\hbox{$ 8 $}\!\mathord{\left/{\vphantom{8 3}}\right.\kern-\nulldelimiterspace}\!\lower0.7ex\hbox{$ 3 $}} } +c$

E. $-\frac{8}{3} \left(6+4x-x^{2} \right)^{{\raise0.7ex\hbox{$ 8 $}\!\mathord{\left/{\vphantom{8 3}}\right.\kern-\nulldelimiterspace}\!\lower0.7ex\hbox{$ 3 $}} } +c$

41. Bowo ingin membeli ponsel dengan harga 2 kali ponsel yang ingin dibeli Chacha. Chacha sudah memiliki uang Rp1.500.000,- dan akan manabung Rp30.000,- per minggu. Sementara Bowo sudah memiliki uang Rp1.000.000,- dan akan mulai menabung Rp100.000,- per minggu. Jika mereka membeli ponsel dalam waktu yang sama, maka harga ponsel yang ingin dibeli Chacha adalah …

A. Rp2.700.000,-

B. Rp3.000.000,-

C. Rp3.300.000,-

D. Rp3.400.000,-

E. Rp3.600.000,-

42. Suatu partikel bergerak lurus dengan kecepatan v = 3t + 2 satuan jarak/detik. Jika pergerakan dimulai dari detik t = 2, maka jarak tempuh pergerakan partikel setelah 4 detik bergerak adalah … satuan jarak

A. 22

B. 28

C. 48

D. 52

E. 56

43. Garis g melewati pusat lingkaran x${}^{2}$ + y${}^{2}$ – 4x + 8y + 4 = 0 dan tegak lurus terhadap garis 3x + 4y + 5 = 0. Persamaan garis g adalah …

A. 3y + 4x — 20 = 0

B. 3y – 4x + 20 = 0

C. 3y – 4x — 20 = 0

D. 4x — 3y + 20 = 0

E. 4x — 3y – 20 = 0

44. Diketahui sistem persamaan $\frac{5}{x-2} +\frac{2}{y-3} =8$ dan $\frac{4}{x-2} -\frac{2}{y-3} =10$. Penyelesaian sistem persamaan tersebut adalah …

A. $x=\frac{2}{5} ,y=2$

B. $x=2,y=\frac{5}{2} $

C. $x=\frac{5}{2} ,y=2$

D. $x=2,y=\frac{2}{5} $

E. $x=2,y=5$

45. Berikut adalah data jumlah penduduk menurut kelompok umur di suatu wilayah.

Latihan Soal USM STIS 2018

Jika diketahui rata-rata umur penduduk di wilayah tersebut 14 tahun, maka jumlah penduduk kelompok umur 20-24 tahun adalah …

A. 2

B. 3

C. 4

D. 5

E. 6

46. Rata-rata nilai ujian kelas A, kelas B dan gabungan kedua kelas tersebu berturut-turut adalah $\bar{x}_{A} ,\bar{x}_{B} ,$ dan $\bar{x}$. Jika $\bar{x}_{A} :\bar{x}_{B} =10:9$ dan $\bar{x}:\bar{x}_{B} =85:81,$ maka perbandingan banyaknya siswa kelas A dan B adalah …

A. 3 : 4

B. 3 : 5

C. 4 : 5

D. 8 : 9

E. 9 : 10

47. Dari suatu kotak yang terdapat 4 bola merah dan 3 bola biru, dilakukan pengambilan 2 bola tanpa pengembalian. Peluang terambil satu bola merah dan satu bola biru adalah …

A. $\frac{1}{5} $

B. $\frac{2}{7} $

C. $\frac{3}{10} $

D. $\frac{4}{7} $

E. $\frac{10}{21} $

48. Dari 100 orang, 40 orang memelihara kucing, 42 orang memelihara ayam, dan 35 orang memelihara keduanya. Jika satu orang dipilih secara acak, maka peluang ia tidak memelihara kucing maupun ayam adalah ,,,

A. 0,18

B. 0,22

C. 0,25

D. 0,53

E. 0,65

49. Diketahui rata-rata pendapatan 40 karyawan suatu perusahaan adalah 35 ribu rupiah per jam dengan median 48 ribu per jam dan simpangan baku 10 ribu per jam. Jika semua pendapatan karyawan dikalikan dua kemudian dikurangi 15 ribu rupiah, maka pernyataan yang benar adalah …

A. Rata-rata pendapatan karyawan menjadi 70 ribu per jam

B. simpangan baku pendapatan karyawan menjadi 20 ribu per jam

C. rata- rata pendapatan karyawan menjadi 65 ribu rupiah per jam

D. simpangan baku pendapatan karyawan menjadi 5 ribu rupiah per jam

E. median pendapatan karyawan 48 ribu rupiah per jam

Latihan soal USM STIS dan Pembahasan

50. Suatu sekolah menengah membentuk tim yang terdiri dari 4 anak kelas I, 5 anak kelas II, dan 6 anak kelas III. Kemudian akan ditentukan ketua, wakil ketua, dan sekretaris tim. Jika kelas asal ketua tim harus lebih tinggi dari kelas asal wakil ketua dan sekretaris, maka banyaknya kemungkinan susunan tim yang terbentuk adalah …

A. 120

B. 216

C. 231

D. 432

E. 492

51. Peluang seorang mahasiswa lulus mata kuliah statistika adalah 0,7 dan lulus mata kuliah Kalkulus 0,6 serta peluang lulus keduanya 0,55. Peluang seorang mahasiswa tidak lulus kedua mata kuliah tersebut adalah …

A. 0,12

B. 0,25

C. 0,35

D. 0,45

E. 0,75

52. Ingkaran pernyataan “Pada hari Senin sampai Jumat mahasiswa STIS wajib mengenakan sepatu hitam dan kaos kaki putih” adalah …

A. “Selain hari Senin sampai Jumat, mahasiswa STIS tidak wajib mengenakan sepatu hitam dan kaos kaki putih”

B. “Selain hari Senin sampai Jumat, mahasiswa STIS tidak wajib mengenakan sepatu hitam atau kaos kaki putih”

C. “Selain hari Senin sampai Jumat, mahasiswa STIS wajib mengenakan sepatu hitam dan tidak wajib mengenakan kaos kaki putih”

D. “Pada hari Senin sampai Jumat, mahasiswa STIS tidak wajib mengenakan sepatu hitam atau tidak wajib mengenakan kaos kaki putih”

E. “Pada hari Senin sampai Jumat, mahasiswa STIS tidak wajib mengenakan sepatu hitam dan tidak wajib mengenakan kaos kaki putih”

53. Nilai suatu mata pelajaran dari 25 siswa mengikuti deret aritmatika dengan nilai tertinggi 97 dan nilai rata-rata 68. Nilai terendah siswa adalah …

A. 28

B. 37

C. 39

D. 43

E. 45

54. Diketahui barisan tak hingga $\frac{1}{2} ,\left(\frac{1}{2} \right)^{\cos ^{2} x} ,\left(\frac{1}{2} \right)^{\cos ^{4} x} ,\left(\frac{1}{2} \right)^{\cos ^{6} x} ,….$ Jika $x=\frac{\pi }{4} ,$ maka hasil perkalian semua suku barisan tak hingga tersebut adalah …

A. 0

B. $\frac{1}{4} $

C. $\frac{1}{2} $

D. 1

E. $\infty $

55. Persamaan lingkaran x${}^{2}$ + y${}^{2}$ — 9 = 0 dan x${}^{2}$ + y${}^{2}$ — 10x + 9 = 0 masing-masing berpusat di titik A dan B. Jika tititk C merupakan salah satu titik potong kedua lingkaran tersebut, maka luas segitiga ABC adalah …

Latihan Soal USM STIS 2018

A. 6 satuan luas

B. 7,5 satuan luas

C. 10 satuan luas

D. 12 satuan luas

E. 15 satuan luas

56. Suatu kotak kardus tanpa tutup akan dibuat dari karton berbentuk persegi yang mempunyai sisi 12 cm. Pembuatan kotak dilakukan dengan cara memotong persegi-persegi yang ukurannya sama dari keempat sudutnya, kemudian melipat sisi-sisinya ke atas. Ukuran sisi persegi yang dipotong agar diperoleh kotak kardus dengan volume terbesar adalah …

A. 2 cm

B. 3 cm

C. 4 cm

D. 5 cm

E. 6 cm

57. Dani memiliki 2 kakak kembar Dini dan Dono. Usia Dani a tahun, dan usia kakaknya b tahun, denga a dan b bilangan bulat. Jika perkalian usia ketiganya adalah 320, maka jumlah usia ketiganya adalah …

A. 16

B. 17

C. 19

D. 21

E. 23

58. Kota K terletak 10 km di sebelah utara kota P, sedangkan kota O terletak di sebelah timur kota P sejauh 10 km. Kota N terletak 20 km di sebelah selatan kota O. Kota L terletak 10 km di sebelah selatan kota M yang berjarak 10 km di sebelah timur kota N. Jika Amin berangkat dari kota P dengan mengendarai sepeda motor pada pukul 08.15 menuju kota L dengan kecepatan 60 km/jam, maka Amin sampai di kota L pada pukul …

A. 09.05

B. 09.10

C. 09.15

D. 09.25

E. 09.35

59. Jumlah kelereng Tio dan buah lebih banyak dari kelereng Boni. Jika Tio memberikan tiga buah kelerengnya kepada Boni, maka selisih kelereng mereka sekarang adalah …

A. 1

B. 3

C. 4

D. 5

E. 8

60. “Jika ibu libur, maka adik senang”.

“Jika adik senang, maka adik tersenyum”.

Kesimpulan dari pernyataan tersebut adalah …

A. “Jika ibu tidak libur, maka adik tidak senang”

B. “Jika adik tersenyum, maka ibu libur”

C. “Ibu tidak libur dan adik tidak senang”

D. “Ibu libur dan adik tersenyum”

E. “Jika adik tidak tersenyum, maka ibu tidak libur”

Untuk Latihan soal USM STIS 2018 dan Pembahasannya, adik-adik bisa lihat langsung ke Google Drive Latihan Soal dan Pembahasan USM STIS 2018

Kami tunggu di Kampus STIS. Semangat! Semoga Latihan soal USM STIS dan Pembahasan ini bisa bermanfaat dalam persiapan USM STIS 2018.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

17 Komentar